Seperti dilansir dari akun Twitternya pada tanggal 16 Februari 2018, bahwa perusahaan search engine terbesar ini akan membuat perubahan pada Google Images guna menekan pencurian foto/gambar dari hasil pencarian.Tentunya hal ini ditujukan untuk mencegah pencurian atau pelanggaran hak cipta foto yang telah ada di Google Images.
Dalam perubahannya, Google mengumumkan mereka menghapus tombol 'view image' dari halaman pencarian gambar. Langkah ini dalam rangka menekan pelanggaran hak cipta gambar yang ditampilkan Google.
Sebelumnya dengan mengklik 'view image', pengguna, fotografer atau penerbit bisa mengakses gambar yang dimaksud versi resolusi tinggi tanpa mengunjungi situs sumber gambar tersebut.
Penghapusan tombol 'view image’ itu dilakukan setelah Google menjalin kemitraan global tahun jamak bersama dengan Getty Images.
Pada 2016, Getty Images mengajukan komplain ke Google karena Google dituding mempraktikkan antikompetisi dalam Google Images. Getty menuduh Google mendistorsi hasil pencarian dengan memprioritaskan layanan gambar miliknya, sehingga mempersempit pengguna untuk mengakses gambar di Getty Images.
"Karena konsumsi gambar (di Google Images) dilakukan seketika, maka begitu gambar ditampilkan dalam resolusi tinggi dan besar, hanya ada sedikit yang melihat gambar di situs aslinya," tulis Getty dalam pernyataannya.
No comments:
Write komentar